Ads Top

4 Jenis Berita Berdasarkan Skala


Related image
Menurut Nasution berita adalah laporan tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi yang ingin diketahui oleh umum, dengan sifat aktual, terjadi di lingkungan pembaca, mengenaik tokoh terkemuka, akibat peristiwa tersebut berpengaruh terhadap pembaca. Dari pengertian tersebut, menurut bobot isinya berita dibedakan menjadi 4 yaitu;
a.       Lokal
Berita lokal adalah berita mengenail peristiwa yang terjadi di sekitar tempat publikasinya, misalnya jika surat kabar yang diterbitkan di Jakarta maka berita lokalnya adalah berita-berita yang terjadi di Jakarta.
b.      Regional
Berita regional adalah berita dari satu wilayah atau kawasan tertentu dari suatu Negara dimana surat kabar tersebut diterbitkan, misalnya berita-berita yang terjadi di kawasan Indonesia bagian timur bagi surat kabar yang terbit dai Makasar atau Sulawesi Selatan.
c.       Nasional
Berita nasional adalah berita-berita yang mencakup kejadian yang memiliki dampak cukup luas pada suatu Negara dimana surat kabar tersebut diterbitkan, misalnya berita nasional mengenai gempa tsunami di Aceh, penyerahan bantuan kepada pengungsi di Pontianak.
d.      Internasional
Berita internasional adalah berita-berita yang cakupan wilayahnya melampaui batas-batas Negara atau berita-berita yang kejadiannya meliputi seluruh dunia, misalnya peristiwa mengenai kegiatan organisasi badan-badan dunia (UNESCO, WHO, ASEAN, MEE).


Itulah empat jenis berita berdasarkan bobot skala. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan kalian.


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.